Kesuksesan suatu organisasi bergantung pada kualitas pemimpinnya tidak lah diragukan lagi. Baik organisasi ini adalah organisasi bisnis, pemerintahan, pendidikan, kesehatan, maupun organisasi keagamaan, kualitas pemimpin organisasinya menentukan tingkat kuaitas organisasi itu sendiri. Keberhasilan pemimpin dapat dilihat dari antisipasi terhadap perubahan, pemanfaatan kesempatan, memotivasi bawahan mencapai produktivitas yang lebih tinggi, memperbaiki kinerja yang buruk, dan mengarahkan kegiatan organisasi mencapai tujuannya.
Mengapa kepemimpinan menjadi begitu penting dalam meraih kesuksesan suatu organisasi? Jawabannya terletak pada koordinasi dan pengawasan. Tujuan Organisasi tidak mungkin akan dicapai oleh seorang sendirian, karena organisasi merupakan rangkaian mekanisme koordinasi dan pengawasan. Di sini peraturan, kebijakan, uraian kerja, dan hirarkhi kewenangan, ini semua merupakan piranti yang diciptakan untuk memfasilitasi koordinasi dan pengawasan. Nah, tidak ketinggalan pula, kepemimpinan memberikan sumbangan dalam memadukan pekerjaan atau aktivitas organisasi yang beragam, mengkoordinasikan komunikasi antar bagian dalam organisasi, memonitoring aktivitas, dan mengawasi penyimpangan dari standar. Tidak ada aturan atau ketentuan hukum yang bisa menggantikan peran pemimpin yang berpengalaman yang dapat mencapai percepatan gerak langkah aktivitas dan pengambilan keputusan yang tepat.
Kepemimpinan tidak akan bisa digantikan oleh staf organisasi yang melaksanakan aktivitas-aktivitas organisasi. Perusahaan-perusahaan, instansi, lembaga, departemen pemerintah, organisasi pendidikan, dalam berbagai bentuk dan ukurannya, telah banyak mengeluarkan dana untuk dapat mendapatkan pemimpin yang sesuai dengan kebutuhan mereka. Setelah itu, mereka masih harus membayar gaji pemimpin yang direkrutnya, terkadang mencapai 10-20 kali lipat daripada membayar gaji staf biasa. Semakin tinggi tanggung jawab pemimpin semakin besar gaji yang akan diterimanya.
Kalau organisasi-organisasi tersebut telah mengeluarkan banyak dana untuk mendapatkan pemimpin yang mereka inginkan, maka selayaknya mereka berharap pemimpin membuat orgnisasi mereka tampil beda, lebih maju, lebih profit, lebih canggih, lebih pangsa pasar, lebih dan lebih dan lebih..........
(Poster ini diadopsi dari DV. Day dan RG. Lord, ”Executive Leadership and Organizational Performance: Suggestion for a New Theory and Methodology,” Journal of Management, 1988, pp. 453-464)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar